Deskripsi
Analgesik adalah obat yang mengurangi atau menghilangkan
rasa sakit dan akhirnya akan memberikan kenyamanan bagi pemakainya. Obat
analgesik termasuk obat antiradang nonsteroid (NSAID) seperti salisilat, obat
narkotika seperti morfin, dan obat sintesis bersifat narkotikan seperti tramadol. (Putra, 2012).
Penyebab
Rasa sakit terjadi ketika ada organ tubuh, otot atau
kulit terluka oleh benturan, penyakit, keram, atau bengkak. Rangsangan penimbul
rasa sakit biasanya punya kemampuan melepas enzim proteolitik dan polipeptida yang
merangsang ujung syaraf hingga mengeluarkan implus sakit / nyeri. Sementa itu
tubuh juga kadang mengeluarkan senyawa kimia bernama prostaglandin yang
menambah sensitifitas ujung saraf terhadap rangsangan rasa sakit / nyeri
(Yunitasari, 2011).
Gejala
Rasa sakit biasanya digambarkan seperti adanya benda
tajam yang menusuk-nusuk, pusing, seperti terbakar, menyengat, merambat, dan
rasa nyeri lainnya.
Pengobatan
Secara tradisional kulit manggis dipercaya memiliki
kemampuan analgesik, meskipun masih peru dibuktikan lebih lanjut.
Seorang dokter di Amerika serikat memberikan testimoni
jika dia mengganti obat-obatan penghilang rasa sakit dengan meminum buah
manggis secara rutin (Hartanto, 2011)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar