Kitab Al-Jami Ash-Shaghir hadits nomor 4072 (Keutamaan shaf awal)
خَيْرُ صُفُوْفِ الرِّجَالِ أَوَّلُهَا، وَشَرُّهَا آخِرُهَا، وَخَيْرُ صُفُوْفِ النِّسَاءِ آخِرُهَا، وَشَرُّهَا أَوَّلُهَا
Sebaik-baik shaf (barisan dalam shalat) laki-laki adalah permulaan shaf dan seburuk-buruknya adalah yang akhir. Sebaik-baik shaf perempuan adalah shaf yang akhir dan seburuk-buruknya adalah shaf yang awal
[HR Muslim, Abu Dawud, Tirmidzi, Nasaa-i dan Ibnu Majah dari Abu Hurairah. Riwayat Tabraani dari Abu Umamah dan Ibnu Abbas. SHAHIH]
Penjelasan
Shaf pertama mendapatkan predikat shaf terbaik karena memiliki banyak kekhususan dan keutamaan seperti paling dekat dengan imam, paling jauh dari perempuan, paling banyak pahalanya, mendapatkan rahmat dari Allah dan didoakan Malaikat. Sedangkan shaf paling akhir mendapatkan predikat paling jelek karena misalnya paling dekat dengan shaf perempuan.
Sumber
-Imam Suyuthi.
2016. Al-Jami Ash-Shaghir fi
Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Kairo: Darul Hadits. hlm.281 hadits
nomor 04072
- Imam Suyuthi. 1995. AL-Jami Ash-Shaghir fi Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Jilid III. Terjemahan oleh Nadjih Ahjad. Surabaya: PT. Bina Ilmu. hlm.18. hadits nomor.04072
- Al-Albani. Muhammad Nashiruddin. 2014. Shahih Al-Jami` Ash-Shaghir wa Ziyadah. Terjemahan oleh Abu Muqbil Ahmad Yuswaji. Jakarta: Pustaka Azzam. cet.3., Jilid. II., Hlm.736 . hadits nomor. 3310
- Imam Suyuthi. 1995. AL-Jami Ash-Shaghir fi Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Jilid III. Terjemahan oleh Nadjih Ahjad. Surabaya: PT. Bina Ilmu. hlm.18. hadits nomor.04072
- Al-Albani. Muhammad Nashiruddin. 2014. Shahih Al-Jami` Ash-Shaghir wa Ziyadah. Terjemahan oleh Abu Muqbil Ahmad Yuswaji. Jakarta: Pustaka Azzam. cet.3., Jilid. II., Hlm.736 . hadits nomor. 3310
-Al-Munawi. Imam
Abdurrouf. 2010. Faidhul Qodir Syarah Al-Jami' Ash-Shaghir. Kairo:
Dar El-Hadits. Jilid.IV. hlm.529. hadits nomor 04072.
-
Ash-Shan`ani. Imam Ash-Shan'ani. 2011. At-Tanwir Syarah al-Jami’
ash-Shaghir. Riyadh: Darus Salam, cet.1. Jilid VI. Hlm.15. hadits nomor 04056
Imam Suyuthi. 2016. Jami’us Shaghir fi Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Kairo: Darul Hadits. hlm.281. hadits nomor 04072
BOLEH DICOPY UNTUK DAKWAH