KEUTAMAAN MENGINGAT KUBUR DAN IHWALNYA
- Kubur adalah taman dari taman-tamannya surga atau lubang dari lubangnya neraka.
- Orang mukmin di dalam kuburnya itu berada dalam taman yang hijau, diluaskan kuburnya tujuhpuluh hasta dan bersinar bagaikan bulan purnama.
- Seandainya anak adam tahu bagaimana siksa kubur, tentu tidak bermanfaatlah kehidupan dunia, maka mintalah perlindungan kepada Allah Yang Maha Mulia dari azabnya kubur yang sangat buruk.
- Tidak seorangpun lewat di kuburan seorang laki-laki yang di kenalnya di dunia kemudian memberi salam terkecuali orang mati tersebut mengenalnya dan menjawab salamnya. (HR. Khatib dan Ibnu Asakir dari Abu Hurairah).
- Tidaklah seorang muslim lewat kuburan muslim terkecuali ahli kubur berkata, "Hari pelupa seandainya kamu tahu apa yang kami tahu niscaya dagingmu hancur diatas jasadmu dan darahmu diatas badanmu.
- Ketika seorang mukmin diletakkan dan didudukan di kuburnya dan berkata para keluarganya, kerabatnya, kekasihnya dan anak-anaknya "Aduhai tuanku, aduhai yang mulia, aduhai pimpinanku, maka malaikat berkata: "Dengarlah apa yang mereka katakan, kamu dulunya tuan, yang mulia dan pemimpin". Orang mati berkata:"Andaikan mereka tidak ada". Maka dia dihimpit sekali himpitan yang membuat tulang-tulang iganya berhimpitan.
- Allah berfirman: "Wahai Isa banyak wajah yang bersinar, badan yang sehat dan lisan yang faseh besok berada diantara tingkatan neraka menjerit.
- Kubur itu tempat pertama dari tempat-tempat akherat dan tempat terakhir dari tempat-tempat dunia.
- Kubur itu tempat yang harus disinggahi
- Jika kalian sudah meninggal maka diperlihatkan tempat kalian di waktu pagi dan sore. Jika ahli surga maka termasuk ahli surga dan jika ahli neraka maka termasuk ahli neraka. Dikatakan kepanya: "Inilah tempatmu hingga Allah membangkitkanmu ke tempat itu di hari kiamat" (HR. Bukhari Muslim dan Tirmizi serta Ibnu Majah dari Ibnu Umar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar