Kitab Al-Jami Ash-Shaghir hadits nomor 06370 (Kita semua adalah pemimpin)
كُلُّكُمْ رَاعٍ، وَكُلُّكُمْ مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، فَالْإِمَامُ رَاعٍ وَهُوَ مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، وَالرَّجُلُ رَاعٍ فِى أَهْلِهِ وَهُوُ مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، وَالْمَرْأَةُ رَاعِيَةٌ فِى بَيْتِ زَوْجِهَا وَهِيَ مَسْئُوْلَةٌ عَنْ رَعِيَّتِهَا، وَالْخَادِمُ رَاعٍ فِى مَالٍ سَيِّدِهِ وَهُوَ مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، وَالرَّجُلُ رَاعٍ فِى مَالِ أَبِيْهِ وَهُوُ مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ، فَكُلُّمْ رَاعٍ وَكُلُّكُم مَسْئُوْلٌ عَنْ رَعِيَّتِهِ
Artinya
Setiap kalian semua adalah pemimpin (penggembala), dan setiap kalian semua akan ditanyai tentang kepemimpinan kalian. Imam adalah pemimpin dan dia akan ditanyai tentang apa yang dipimpinnya, laki-laki adalah pemimpin di keluarganya dan akan ditanyai tentang keluarga yang dipimpinnya, perempuan adalah pemimpin di rumah suaminya dan akan ditanyai tentang kepemimpinannya, pelayan adalah pemimpin (penjaga) harta tuannya dan akan ditanya tentang penjagaannya, laki-laki adalah pemimpin dalam harta ayahnya dan akan ditanyai tentang harta ayahnya, maka setiap kalian adalah pemimpin dan akan ditanyai (dimintai pertanggungjawaban) tentang apa yang kalian pimpin.
[HR Ahmad, Bukhari, Muslim, Abu Dawud dan Tirmidzi dari Ibnu Umar. SHAHIH]
Penjelasan
Kita semua punya tanggungjawab dan akan dimintai pertanggungjawaban kelak di akherat. Contoh kepemimpinan kita adalah pemimpin harus memimpin rakyatnya, laki-laki harus memimpin keluarganya, istri harus memimpin di rumah suaminya, pelayan haru menjaga harta majikannya, laki-laki harus menjaga harta orang tuanya. Kelak kita akan ditanyai semua hal berkaitan dengan kepemimpinan dan tangungjawab kita tersebut.
Sumber
-Imam
Suyuthi. 2016. Al-Jami Ash-Shaghir fi
Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Kairo: Darul Hadits. hlm.439
hadits nomor 06370
- Imam
Suyuthi. 1995. AL-Jami Ash-Shaghir fi
Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Jilid IV. Terjemahan oleh Nadjih
Ahjad. Surabaya: PT. Bina Ilmu. hlm.121. hadits nomor.06370
-
Al-Albani. Muhammad Nashiruddin. 2014. Shahih Al-Jami` Ash-Shaghir wa
Ziyadah. Terjemahan oleh Abu Muqbil Ahmad Yuswaji. Jakarta:
Pustaka Azzam. cet.2., Jilid. III, Hlm.336. hadits nomor.04569.
-Al-Munawi.
Imam Abdurrouf. 2010. Faidhul Qodir Syarah Al-Jami' Ash-Shaghir. Kairo:
Dar El-Hadits. Jilid.VI. hlm.300. hadits nomor 06370.
-
Ash-Shan`ani. Imam Ash-Shan'ani. 2011. At-Tanwir Syarah al-Jami’
ash-Shaghir. Riyadh: Darus Salam, cet.1. Jilid VIII. Hlm.210. hadits
nomor 6352.
Sumber:
Imam Suyuthi. 2016. Jami’us Shaghir fi Ahadits al-Basyir an-Nadzir. Kairo: Darul Hadits. hlm.439. hadits nomor 06370
BOLEH DICOPY UNTUK DAKWAH