Laman

Kamis, 15 Februari 2018

Infeksi Mata VS Mau


Infeksi mata VS Madu
Madu sudah teruji dan terbukti sangat ampuh mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit mata karena infeksi dan luka. Hal tersebut disimpulkan oleh Prof. Dr. Said Hammad, Prof.Dr. Abdul Basith Muhammad Sayyid, dan Dr. Muhammad Saqa setelah mengungkapkan banyak sekali hasil penelitian dan banyak sekali testimoni.

Hal diatas dimungkinkan tidak lepas dari manfaat ajaib madu sebagai antioksidan, antimikroba, antiinflamasi, antiulcer, antibiotik, dan khasiat-khasiat lainnya. Mungkin cerita sedehananya begini, orang yang rutin mengkonsumsi madu dan menggunakannya sebagai obat tetes mata maka matanya akan dilindungi oleh antioksidan madu, tetapi ketika karena suatu hal ada patogen yang lolos maka dia akan segera diatasi dengan antimikroba yang terdapat dalam madu, tetapi ketika mikroba tersebut sudah terlanjur menimbulkan masalah maka segera diatasi dengan kandungan madu lainnya berupa antiinflamasi, antiucler, antikanker, dan khasiat-khasiat madu lainnya.  Begitulah madu melindungi mata kita secara berlapis-lapis sehingga semua gangguan mata disikat habis.

Beberapa penelitian dan referensi yang menjadi acuan ketiga doktor diatas misalnya adalah :
1.      Dalam artikel di Jurnal Oftalmol-zh tahun 1986 disebutkan : “Para peneliti melihat efek yang baik pada penggunaan madu dalam bentuk mionyak oles pada kasus infeksi kelopak mata, kelopak bagian dalam mata, infeksi kornea, luka mata, dan berbagai penyakit mata akibat infeksi. Osilco menyebutkan efek yang baik pada penggunaan madu murni atau yang dicampur dengan obat-obatan terhadap perkembangan infeksi pada penyakit dan gangguan mata (infeksi kornea, luka, iritasi, dan trakoma). (Hammad, 2009).

2.      “Dr. Y. Plutiova, seorang ahli di Klinik Mata pada Institut Medika II, Moskow, mampu memperoleh hasil-hasil medis yang mengesankan dalam pengobatan infeksi kornea mata dengan madu. Berdasarkan rekomendasi  Prof. Y. Fisher dari bagian Kedokteran Mata di Rumah Sakit Regional Odessa, madu dipakai sebagai salep untuk mengobati gangguan kornea mata.”(Hammad,2009)
3.      “Riset-riset bersama Mesir-Belgia menegaskan jika madu lebah bagus untuk mengobati infeksi-infeksi mata yang timbul akibat serangan bakteri dan virus.”(Saqa,2010)

4.      Madu efektif untuk untuk pengobatan rabun jauh (myopia) ditandai dengan terhentinya perkembangan rabun jauh dan pembaikan kekuatannya.(Saqa,2010)

5.      Salah satu khasiat madu untuk penyakit mata adalah mengobati radang kelopak mata dan selaput dalam kornea (qarniyah), (Sayyid,2008)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar